Polsek Plampang Gelar Patroli Bluelight, Ciptakan Rasa Aman dan Himbau Remaja Jauhi Aktivitas Kriminal

    Polsek Plampang Gelar Patroli Bluelight, Ciptakan Rasa Aman dan Himbau Remaja Jauhi Aktivitas Kriminal

    SUMBAWA, NTB - Personel piket Polsek Plampang, jajaran Polres Sumbawa, melaksanakan patroli malam untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Plampang, Jumat (03/01/25).

    Dalam kegiatan tersebut, petugas memberikan himbauan kepada masyarakat, khususnya kaum remaja, untuk tidak terlibat dalam kenakalan remaja yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain, serta mengingatkan mereka untuk tidak melanggar hukum.

    Kapolsek Plampang, IPTU Harirustaman, SH, menjelaskan bahwa patroli malam dengan menggunakan lampu biru atau blue light ini bertujuan untuk mencegah terjadinya tindak pidana dengan mengurangi niat dan kesempatan bagi pelaku kejahatan. Selain itu, patroli ini juga diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat di wilayah hukum Polsek Plampang.

    “Patroli malam ini merupakan bagian dari upaya kami untuk menjaga situasi aman dan kondusif. Kami juga menghimbau kepada para pemuda dan masyarakat untuk lebih berhati-hati dalam menyimpan kendaraan roda dua atau sejenisnya, pastikan selalu di tempat yang aman untuk menghindari potensi tindak kriminal, ” ujar Kapolsek Plampang.

    Selain itu, dalam patroli tersebut, personel juga memberikan pesan penting kepada pemuda agar tidak terpengaruh oleh narkoba, minuman keras, serta pergaulan yang tidak sehat yang dapat merusak masa depan mereka.

    Kepada para remaja, Polsek Plampang mengingatkan untuk menjauhi hal-hal yang dapat membawa mereka pada perbuatan yang melanggar hukum. (Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Opgab Jelang Malam Tahun Baru, Polsek Empang...

    Artikel Berikutnya

    Cegah Kecelakaan Lalu Lintas, Sat Lantas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Keributan Grup Motor di Turide: Polisi Tegaskan Isu di Medsos Tidak Sepenuhnya Benar
    Kadiv Humas: Taruna Akpol Harus Jadi Agen Cooling System Sebagai Pengemban  Fungsi Kehumasan
    Bareskrim Polri Sita Hotel Aruss Semarang, Terungkap Dibangun dengan Dana Hasil Pencucian Uang Perjudian Online
    Dukung Ketahanan Pangan, Polsek Ropang Ikuti Launching Pilot Project Sumbawa

    Ikuti Kami