Sumbawa NTB - Bhabinkamtibmas Desa Sepakat Kecamatan Plampang Briptu Usman Afandi salurkan secara langsung bantuan sosial bagi warga masyarakat binaanya, Kamis (11/05/23) pagi.
Bantuan bansos berupa beberapa bahan sembako tersebut diserahkan Briptu Afandi kepada warganya yakni Ibu Nurmaini yang mengalami kekurangan ekonomi.
Kapolsek Plampang AKP Budiman Perangin Angin SH., mengatakan, pemberian bansos berupa sembako ini sebagai bentuk kepedulian Polri khususnya Polsek Plampang kepada warga kurang mampu yang terdampak kenaikan harga bahan pokok.
Lanjutnya, Kegiatan pemberian bansos tersebut merupakan bagian dari program Kapolres Sumbawa AKBP Heru Muslimin S.I.K, MH., yakni One Day One Bansos dimana jajaran Polres dan Polsek setiap hari menggelar dan menyalurkan bantuan sosial.
Baca juga:
Atasi Antrean, Pertamina Siapkan SPBU Mobile
|
Kapolsek juga mengatakan bahwa pemberian bansos ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan kemitraan Polri dengan warga masyarakat.
“Semoga bantuan yang diberikan bermanfaat dan bisa sedikit meringankan beban warga masyarakat, ” pungkasnya. (Adb)